TESTE TEMPLATES



Merubah Komputer Menjadi RECORDING STUDIO (Tips & Trik)


Pada jaman dahulu, untuk bisa melakukan rekaman musik tidaklah mudah. Namun kini, rekaman musik menjadi sangat mudah sekali dilakukan, bahkan di rumah atau di kamar anda. Studio rekaman tersebut berbentuk sebuah komputer. Mudah sekali bukan? Disini saya akan mencoba menjelaskan kepada anda yang masih awam tentang bagaimana dasarnya merubah sebuah komputer untuk bisa menjadi sebuah studio rekaman.

Secara garis besar, yang anda perlukan untuk membuat studio rekaman di kamar anda (atau kita sebut saja Home Recording) yaitu:
- PC (Personal Computer)
- Alat Musik
- AD/DA Converter
- Speaker Monitor
Keempat alat ini dipasang dengan rangkaian atau koneksi seperti gambar dibawah ini:

1.PC (PERSONAL KOMPUTER)
Personal Computer adalah satu set perangkat komputer (CPU, Monitor, Keyboard, Mouse). PC ini tentunya juga harus terinstall software untuk kepentingan musik, seperti software DAW (Digital Audio Workstation), software Audio Waveform Editor, dan lain sebagainya. Contoh untuk software musik semacam ini sangat banyak, diantaranya: Pro Tools, MOTU Digital Performer, Cakewalk Sonar, Nuendo, Wavelab, Sound Forge, dan lain-lain.

2.ALAT MUSIK
Alat musik yang anda perlukan tentunya adalah alat musik yang memiliki output audio, seperti keyboard, gitar elektrik, bass, dan microphone. Jika anda memiliki alat musik yang tidak memiliki output audio (misal: gitar akustik, drum, dll) maka anda dapat menggunakan microphone sebagai output dari alat musik akustik tersebut. Alat musik ini nantinya dihubungkan ke AD/DA Converter.
3.AD/DA CONVERTER
AD/DA Converter adalah merupakan kependekan dari Analog to Digital/Digital to Analog Converter. Fungsi dari alat ini adalah untuk menterjemahkan suara dari alat musik anda yang bersifat analog agar dapat diterima oleh komputer anda secara digital. Soundcard pada komputer anda pun dapat digolongkan sebagai AD/DA Converter. Namun untuk kepentingan recording, biasanya digunakan AD/DA Converter external yang lebih berkualitas dan memang dibuat khusus untuk kepentingan recording. AD/DA Converter external ini tersambung dengan komputer anda melalui koneksi USB atau koneksi Firewire. Sementara AD/DA Converter internal biasanya dipasang pada slot PCI di motherboard komputer. Selain tersambung ke komputer, AD/DA Converter juga tersambung kepada Speaker Monitor sebagai output akhir.
4.SPEAKER MONITOR
Speaker Monitor adalah speaker yang terpasang pada akhir rangkaian, untuk memonitor pada saat perekaman, atau pun mendengar hasil dari perekaman. Speaker Monitor yang digunakan pada home recording biasanya bukan speaker biasa (Hi-Fi). Speaker Monitor yang direkomendasikan untuk home recording yaitu speaker flat, dimana tidak ada manipulasi pada speaker tersebut, sehingga apa yang terdengar benar-benar mendekati suara yang sesungguhnya (suara asli).

 sumber:http://www.ivanlahardika.com

0 komentar:

Posting Komentar

Baca Juga

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More